Foto Feature: Sektor Perikanan Dan Kenaikan Ekonomi

Waktu Baca 1 Menit

Foto Feature: Sektor Perikanan Dan Kenaikan Ekonomi
Nelayan sedang melepas ikan dari jala selepas melaut. Foto: Hotli Simanjuntak/readers.ID

Nelayan tradisional sedang mengambil ikan yang sangkut di jala, sepulang melaut di kawasan Lam Dingin, Syiah Kuala, Aceh Indonesia. Sektor perikanan merupakan salah satu sektor kebijakan ekonomi yang dianggap bisa mendongkrak kenaikan ekonomi dimasa pandemi COVID-19. Untuk itu pemerintah Aceh harus tanggap dan memprioritaskan sektor ekonomi produktif seperti sektor perikanan yang berorientasi kepada pembukaan lapangan usaha dan lapangan kerja.

Sementara itu Bank Indonesia menyampaikan realisasi anggaran pemerintah Aceh, baik yang bersumber dari APBN, APBA dan APBK Tahun 2021 diproyeksikan memiliki efek pengganda bagi pertumbuhan ekonomi Aceh. Hal itu dikarenakan pada setiap satu persen pertumbuhan ekonomi, dapat mengurangi angka kemiskinan sebesar 0,04% dan terjadi penyerapan tenaga kerja sebanyak 15,05 ribu orang.

Foto: Hotli Simanjuntak/readers.ID

[Best_Wordpress_Gallery id="17" gal_title="Foto Feature: Sektor Perikanan Dan Kenaikan Ekonomi"]

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...